Palembang, mata lensa.news
Peringatan 17 Agustus merupakan momentum yang sangat bersejarah khususnya bagi masyarakat Sumatera Selatan.
Seperti halnya posko rakyat bawah yang juga mengadakan lomba 17 Agustus 1945 yang ke 79 tahun ini.
Acara yang digelar di posko rakyat bawah jl. Cempako Radial Sabtu- minggu (17-18/8/2024).
Kegiatan lomba tersebut dihadiri oleh masyarakat sekitar, dalam kegiatan tersebut banyak diadakan lomba-lomba yang diadakan di posko rakyat bawah contohnya, lomba lari karung, kelereng, karaoke, dan lomba senam sehat, serta lomba-lomba lainnya.
Seperti halnya menurut warga sekitar ibu imam Rt 17 Rw 05 kami sangat gembira , dengan diadakan lomba 17 Agustus, ini merupakan kegiatan yang memang sangat ditunggu oleh warga masyarakat seluruh Indonesia terutamanya warga lorong cempako Radial palembang,”ungkapnya.
“Kegiatan lomba ini memang kami tunggu-tunggu setiap tahunnya apalagi kebetulan posko rakyat bawah ini merupakan posko yang sangat membangun aspirasi kami, tempat kami bisa berkeluh kesah dalam setiap permasalahan sehingga kami dapat terbantu,” Ujarnya.
Lebih lanjut ketua garda api Rakyat bawah Yan Coga saat diwawancarai oleh awak media, mengatakan,
“Yang jelas posko rakyat bawah ini merasakan kebahagian dan kegembiraan dengan perayaan 17 Agustus RI ini , jadi dulu para pejuang menumpahkan darahnya, dan mengorbankan keluarganya untuk meraih kemerdekaan ini, kita sebagai generasi penerus harus mengisi kemerdekaan itu baik dengan pendidikan, keramah tamahan, kegotong royongan, dan musyawarah,
Dan termasuk kegiatan-kegiatan seperti ini contohnya merayakan perlombaan di 17 Agustus 1945 ini, dan itu berarti tandanya kita merasa gembira, jelas Yan Coga.
“Ini maknanya kalau kita ini gembira bahwa bangsa kita sudah merdeka terlepas dari belenggu penjajah, jadi dengan merayakan kegembiraan kita mengadakan perlombaan mulai dari kategori anak-anak mulai dari makan kerupuk, kelereng,masukkan botol, lari karung,bahkan untuk orang dewasa lomba karaoke dan senam sehat,kata Yan Coga.
Saat ditanya untuk program kedepan diposko rakyat bawah Yan Coga mengungkapkan “yang jelas program kedepannya, posko rakyat bawah ini akan terus berbenah dan memperbaiki kalau selama ini kita sudah mendatangkan tokoh-tokoh terutama di Sumatera Selatan,
mulai dari camatnya, walikota, terakhir gubernurnya, mungkin nanti kita kedepannya akan mengundang tokoh nasional baik diatas segala birokrat, atau dari kementrian dan para politisi serta aktivis, itu harapan kami kedepannya kita akan go secara nasional,” beber Yan Coga.
” Yang jelas pesan saya untuk kawan-kawan semuanya kuncinya jujur dan sabar yakinlah dibalik itu pasti ada sesuatu yang tersembunyi yang kita tidak tau hanya Allah swt yang tau pasti Allah membalas,
kenapa, karena kejujuran dan kerja keras itu modal utama kita untuk maju terutama diri kita sendiri, itulah semangat dari aktivis,”tutup Yan Coga.
(Jovi)